OUTING CLASS BERSAMA PAK PITOYO – 8 DESEMBER 2025
Kegiatan Outing class ini memiliki 3 tujuan :
1. DPRD Kota Surabaya
Pada kunjungan pertama ini, siswa-siswi memperoleh pembelajaran langsung mengenai peran dan fungsi DPRD Kota Surabaya dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah. Serta berkeliling pada gedung DPRD Kota Surabaya, siswa-siswi mengenal berbagai ruangan komisi.
2. DPRD Provinsi Jawa Timur
Kunjungan selanjutnya adalah ke DPRD Provinsi Jawa Timur, siswa-siswi mendapatkan pemahaman yang lebih luas tentang sistem legislatif di tingkat provinsi. Siswa-siswi memahami perbedaan kewenangan DPRD Kota dan Provinsi, sekaligus pentingnya sinergi antara lembaga legislatif dan eksekutif dalam pembangunan daerah. Serta diajak berkeliling di sekitar ruang-ruang DPRD Provinsi Jawa Timur.
3. Candi Dermo
Kegiatan ditutup dengan kunjungan edukatif ke Candi Dermo sebagai pembelajaran sejarah dan budaya. Mempelajari Candi Dermo memberikan dampak positif berupa peningkatan kesadaran akan nilai sejarah lokal, penguatan rasa cinta terhadap warisan budaya bangsa, serta pembentukan karakter siswa agar lebih menghargai peninggalan leluhur sebagai identitas dan jati diri bangsa.
Melalui outing class ini, siswa-siswi SMK Farmasi Surabaya mendapatkan pengalaman belajar yang komprehensif, mengintegrasikan wawasan kewarganegaraan, sejarah, dan pembentukan karakter